Dermaga Putih, Spot Sunset Romantis Labuan Bajo - Manusia Lembah

Dermaga Putih, Spot Sunset Romantis Labuan Bajo

Dermaga Putih Labuan Bajo. Ingin menikmati panorama indah sambil bersantai mesra di Labuan Bajo, tentu Dermaga Putih bisa menjadi salah satu solusi. Sesuai namanya, Dermaga Putih merupakan dermaga dengaan semua fisik bangunannya berwarna putih. 

Dermaga yang menjadi pintu utama untuk ke pulau-pulau di sekitar Labuan Bajo ini semakin menarik dengan adanya fasilitas seperti hotel, restoran, bar dan cafe. Ingin bersantai dengan nuansa pantai yang elegan? Welcome to Dermaga Putih.

Dermaga Putih Labuan Bajo
Dermaga Putih Labuan Bajo
Dermaga Putih berada di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur. ada dua pelabuhan di Labuan Bajo, namun Dermaga Putih lebih memikat wisatawan. Dermaga tempat bersandar kapal yang satu ini memang berbeda dengan lainnya. Seluruh bagian dermaga ini terbuat dari kayu, berwarna putih dan nampak elegan. 

Meski hampir setiap hari kena benturan kapal-kapal pengangkut wisatawan serta dihantam ombak air laut yang mengandung garam, dermaga kayu ini tidak lapuk dimakan karang laut. Jadi, tidak perlu kuatir jika dermaga kayu ini roboh karena bahan kayunya istimewa dari Pulau Flores. 

Dermaga Putih Labuan Bajo
Dermaga Putih
Saat dilewati banyak orang, tidak ada kesan menakutkan di Dermaga Putih. Tidak goyang, tidak ada yang keropos dengan susunan kayu yang tetap rapi dari ujung hingga ujung. Dermaga Putih tetap menunjukan kekokohannya, kekar dengan pilar-pilar kayu yang istimewa. 

Meski sempat mengundang pro kontra tentang fungsinya sebagai pelabuhan umum, kini Dermaga Putih tidak hanya menjadi tempat bersandar kapal, tetapi juga wisatawan yang hanya sekedar menikmati panorama pesisir Labuan Bajo.

Dermaga Putih sangat memikat dengan keadaan dermaga yang bersih dengan kayu putih yang elegan. Di sisi-sisi dermaga ada tempat duduk yang memang disediakan untuk beristirahat santai. Selain itu, ada gazebo besar di ujung dermaga yang menjorok ke arah laut jernih. 

Disana, ribuan coral dan ikan bertaburan di bawahnya, beraneka ragam dan warna. Di Gazebo ada tangga ke bawah air yang digunakan pengunjung untuk berbasahan menyentuh air laut. Namun tunggu, bukan berenang, tetapi sekedar duduk, memasukkan kaki ke air laut dan kembali bersantai menikmati suasana alam dan biota laut. 

Dermaga Putih Labuan Bajo
Senja Dermaga Putih
Merupakan salah satu Spot Terbaik Menikmati Sunset di Labuan BajoDermaga Putih ramai dikunjungi ketika menjelang senja. Ombak yang cukup tenang dengan beberapa kapal hilir mudik membelah perairan ditemani sinar jingga matahari dengan semburat kemerahan, tentu menjadi suasana yang sangat romantis dan damai di Labuan Bajo.

Karena terletak di pusat kawasan turis, lokasi Dermaga Putih bisa dibilang paling ramai untuk menikmati matahari terbenam. Bukan hanya turis asing, turis domestik maupun masyarakat sekitar juga menjadikan tempat ini jujukan menjelang senja. Dermaga yang dicat putih dengan desain dermaga yang keren ini sangat instagramable untuk siapapun.

Dermaga Putih Labuan Bajo
Best Moment

Tips Wisata di Dermaga Putih :

  1. Waktu yang tepat untuk mengunjungi Dermaga Putih adalah menjelang senja.
  2. Ada tiket masuk sebelum memasuki Dermaga Putih. No Free.
  3. Jagalah kebersihan karena ada peraturan yang melarang pengunjung mengotori Dermaga Putih.
  4. Jangan melakukan vandalisme.