Suka Berpetualang?. Ini 7 Peralatan Camping yang Wajib Dibawa! - Manusia Lembah

Suka Berpetualang?. Ini 7 Peralatan Camping yang Wajib Dibawa!

Alam bebas kini menjadi daya tarik utama dunia wisata di Indonesia. Bagi yang suka melakukan kegiatan alam bebas seperti mendaki gunung, membawa peralatan camping adalah hal wajib. Tak untuk menjaga diri ketika bermalam, kenyamanan saat berkemah punjuga perlu dipertimbangkan.

Ada beberapa petualang yang suka camp seadanya, misalnya membuat tenda hanya dari flysheet. Ada juga petualang yang mengutamakan kenyamanan, misalnya dengan matras angin dan sebagainya. Kenyamanan tiap orang berbeda, tetapi jika ingin nyaman sekaligus aman, beberapa perlengkapan di bawah ini wajib dibawa.

Peralatan Camping

 

1. Tenda


tenda camping

Tenda adalah hal wajib yang harus dibawa untuk berkemah, apalagi jika cuaca tidak sedang baik. Jenis tenda pun beragam dan bisa dipilih sesuai kebutuhan, seperti tenda dome, tenda tunnel, tenda quick pitch dan sebagainya. Pertimbangkan kualitas, ukuran tenda, jenis dan berat tenda sebelum memutuskan untuk membawanya.

Pilih tenda 2 layer waterproof agar lebih nyaman dan aman, terutama saat musim hujan. Beri ruang untuk kapastian tenda, misalnya jika camp 3 orang, bawalah tenda kapasitas 4 orang agar ada ruang untuk menaruk perlengkapan lain. Pertimbangkan membawa tenda ultralight untuk pendakian dengan medan berat agar beban tenda memudahkan perjalanan.

2. Flysheet


flysheet camping

Flysheet merupakan peralatan camping berupa kain serbaguna yang biasanya menjadi pelapis tenda khususnya saat hujan. Dalam prakteknya, flysheet ini bisa digunakan untuk penutup bagian atas hammock, pembuatan bivak, shelter pribadi dan naungan untuk berteduh. Sehingga, membawa flysheet juga harus disesuaikan dengan kebutuhan.

Pilih flysheet yang bahannya tahan air dan angin, mudah kering, dan pilih ukuran yang sesuai. Ukuran dan bentuk flysheet bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Jangan lupa untuk memilih warna cerah,tidak warna yang menyatu dengan alam dan hindari warna hitam karena menyerap panas.

3. Matras


matras camping

Matras juga bagian penting yang wajib dibawa sebagai alas sekaligus mencegah suhu dingin dari tanah. Jenisnya pun banyak, ada matras busa, matras inflator dan matras angin. Para pendaki biasanya membawa matras busa karena lebih praktis dan bisa digunakan untuk dalam maupun luar tenda.

Jika ingin kenyamanan, bisa membawa matras angin yang praktis disimpan dan nyaman digunakan. Untuk pompanya ada yang manual dengan pompa portable dan pompa built-in yang hanya perlu diinjak saja. Sesuaikan dengan kebutuhan dan pertimbangkan dengan seluruh barang yang akan dibawa.

4. Sleeping Bag


Sleeping Bag

Sleeping Bag merupakan peralatan camping yang wajib dibawa, apalagi jika berkemah di dataran tinggi. Ada berbagai jenis sesuai ukuran dan bahan yang bisa dipilih sesuai kebutuhan, misalnya sleeping bag polar, dacron dan goose down. Kadang ada pula yang kombinasi antara polar dan dacron.

Para pendaki di Indonesia biasanya membawa sleeping bag polar atau dacron. Jenis polar terbuat dari bahan polar untuk inner bahan parasut untuk outernya. Bentuknya tipis dan kecil, sehingga mudah dibawa, tetapi tidak disarankan dibawa saat pendakian gunung yang tinggi.

Sedangkan dacron memiliki 3 lapisan, yaitu outer dari bahan parasut, inner dari bahan tafeta dan lapisan filling dari bahan dacron. Bentuknya memang besar, tetapi ringan dan hangat digunakan dibanding bahan polar.

5. Lampu Tenda & Senter


Lampu Tenda

Agar lebih nyaman dan aman, lampu tenda tidak boleh dilupakan. Peralatan camping ini memang jarang diperhitungkan karena ada senter dan lampu HP. Padahal, membawa lampu tenda lebih praktis dan efektif sebagai sumber penerangan.

Ada beberapa jenis lampu tenda yang bisa digunakan seperti lentera LED dan lampu tenaga surya yang lebih praktis. Namun, pastikan tingkat kecerahannya 300 lumens (20-30 watt) yang nyaman dimata saat di dalam tenda dan pertimbangkan dimana lampu akan dipasang.

Jika dipasang di tiang outdoor, gunakan lampu dengan tingkat kecerahan diatas 1.000 lumens (80 watt) agar bisa menerangi area sekitarnya. Namun, bila dipasang di tempat rendah, seperti tanah atau atas meja, gunakan lampu yang cahaya nya menyebar. Selain lampu, jangan lupakan senter untuk penerangan lain ya!.

6. Peralatan Masak


Alat masak camping

Peralatan camping ini wajib dibawa untuk memenuhi kebutuhan logistik, jika tidak membawa makanan atau minuman jadi. Alat masak camping yang wajib dibawa adalah kompor, gas kaleng dan nesting atau cooking set. Kelengkapan tambahan lainnya yaitu pisau atau pisau lipat, sendok & garpu piring & gelas plastik serta talenan.

Selain peralatan masak, jangan lupa membawa peralatan membersihkan peralatan masak juga, seperti tisu basah, spon, atau sikat kecil. Sebaiknya hindari mencuci perlengkapan makan dengan sabun agar tidak mencemari area sekitar.

7. Korek Api


korek api portable

Meski sudah ada kompor, membawa korek api perlu untuk camping, karena bisa digunakan saat kondisi darurat. Korek api bisa digunakan untuk membuat api unggun dan memasak. Saat cuaca sangat dingin korek api pasti sangat dibutuhkan.
 

Tips :

 
  1. Pertimbangkan barang bawaan yang ingin dibawa. Jika melakukan pendakian berat, bawalah peralatan ultralight dengan bahan yang lebih ringan.
  2. Bawalah sleeping bag foil untuk berjaga-jaga. Selain itu, bawalah bantal angin agar tidur lebih nyaman.
  3. Selain peralatan camping diatas, bawalah perlengkapan kebutuhan lain, misalnya baju hangat, jaket, sandal, P3K dan perlengkapan mandi.
  4. Bawalah baterai cadangan untuk lampu dan senter.
  5. Jangan lupa selalu membawa kantong sampah (trash bag) dan jangan meninggalkan sampah.
  6. Bawalah perlengkapan hiburan, seperti buku, kartu maupun lainnya agar camping tidak membosankan.

Itulah beberapa peralatan camping yang harus dibawa agar aktivitas outdoor tetap aman dan nyaman. Yang pasti, jangan pernah meninggalkan sampah dan merusak alam sekitar agar tetap asri dan terjaga. Semoga bermanfaat dan selamat berpetualang!